Pempek Palembang

      Empek-Empek atau yang sering kita dengar Pempek adalah makanan khas Palembang. Sulit sebenarnya untuk menyatakan Pempek sebagai makanan khas kota Palembang, karena di setiap pelosok daerah Sumatera Selatan juga banyak yang memproduksinya.

      Pempek biasanya disajikan dengan semangkuk Cuka / Cuko (dari bahasa Palembang), dengan beragam bentuk, nama dan rasanya. yang paling dikenal oleh masyarakat Indonesia yakni pempek kapal selam, disamping keunikan namanya, pempek kapal selam juga berukuran big size / besar, dan rasanyapun tak kalah nikmat sama jenis pempek lainnya. adapun jenis pempek yang paling sering diproduksi oleh masyarakat Sum-Sel yaitu : Pempek lenjer, pempek potong, pempek kriting, pempek bulat (Ada'an), pempek pistel (Dengan potongan pepaya didalamnya), pempek telur, dan tentunya juga pempek Kapal selam.
      Nama Pempek di yakini oleh masyarakat berasal dari sebutan untuk lelaki tua keturunan Cina yaitu "Apek". Jika di tinjau dari sejarahnya, pada tahun 1617 seorang Apek berusia 65 tahun tinggal di daerah perakitan, yaitu daerah pinggiran sungai Musi, disanalah tempat Apek tersebut terinspirasi melihat penangkapan ikan yang sering ia lihat di tepian sungai musi, Apek mencoba untuk mengambil beberapa ekor ikan dan mengolahnya dengan tepung sagu hingga menciptakan makanan baru, nah, nama Pempek sebenarnya dibuat secara spontan oleh masyarakat, karena si Apek yang biasanya berjualan makanan buatannya tersebut berkeliling menggunakan sepeda, ia sering di panggil oleh masyarakat palembang "Peeeek,.... Apeeeek,...." nah dari sinilah di yakini bahwa nama pempek berasal dari nama lelaki tua keturunan cina.
      Awalnya pempek sering dibuat oleh masyarakat dengan ikan Belida, karena semakin langkanya ikan belida dan bahkan ikan tersebut harganya semakin mahal, maka dari pada itu masyarakat mencari alternatif baru dengan menggunakan ikan gabus Mancat (bahasa komering sumatera selatan). Ikan ini lebih mudah untuk didapatkan dari nelayan palembang, dan harganyapun lebih murah, serta tidak kalah gurih dengan pempek yang berasal dari ikan belida.

Posting Terkait:

Sebarkan Berita :

Posting Komentar


Recent Posts Widget | Surga Indonesia
 
Support : Website | Seni | Budaya
Copyright © 2013. Surga Indonesia - All Rights Reserved
Hubungi Kami Admin Surga Indonesia
Didukung Oleh FIKom Universitas Borobudur